Rabu, 05 Agustus 2020

Info SehatQ.com: Daftar Rumah Sakit di Sumatera yang Menangani COVID-19

Di tahun 2020 ini menjadi tahun di mana masyarakat dibuat resah setiap harinya karena pandemi virus corona yang menyebabkan penyakit COVID-19. Penyakit ini menyerang saluran pernafasan yang menyebabkan infeksi ringan hingga berujung kematian. Untuk membantu masyarakat, setiap wilayah sudah memiliki daftar rumah sakit rujukan untuk menangani COVID-19.

Daftar Rumah Sakit Rujukan COVID-19

Sebagai langkah pencegahan, mereka yang positif COVID-19 atau menunjukkan gejala terserang virus corona akan dirujuk ke rumah sakit khusus sehingga bisa mendapatkan penanganan yang tepat. Gejala yang paling umum dialami yaitu demam, batuk kering, dan juga kelelahan. Gejala ini memang mirip dengan gejala flu dan batuk pada umumnya sehingga harus dilakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk memastikan apakah seseorang positif COVID-19.

Gejala ini dapat bertambah parah dalam beberapa hari karena infeksi saluran pernafasan yang semakin meningkat yang jika dibiarkan dapat berakibat fatal. Sebagian orang membutuhkan perawatan khusus hingga sembuh namun tetap harus dibantu dengan sistem imun orang tersebut yang akan melawan virus karena saat ini belum ditemukan vaksin COVID-19.

Beberapa rumah sakit sudah ditunjuk untuk menangani pasien COVID-19 sehingga pasien bisa langsung dirujuk ke sana sesuai dengan wilayahnya. Berikut terdapat daftar rumah sakit di Sumatera untuk menangani COVID-19 di tiap wilayah.

Info SehatQ.com Daftar Rumah Sakit di Sumatera yang Menangani COVID-19


1.       Sumatera Utara

  • RSU Dr. Djasamen Saragih Pematang Siantar : Jl. Sutomo No.230, Pematang Siantar. Telp: (0622) 22959
  • RSU Kabanjahe : Jl. KS Ketaren 8, Kabanjahe. Telp: (0628) 20550
  • RSU Padang Sidempuan : Jl. Dr. Ferdinand Lumban Tobing No.10, Padang Sidempuan. Telp: (0634) 21780, 21251
  • RSUD Tarutung : Jl. H. Agus Salim No.1, Tapanuli Utara. Telp: (0633) 21303
  • RSUP H. Adam Malik Medan : Jl. Bunga Lau No.17. Telp: (061) 8360381

2.       Sumatera Barat

  • RSUD Dr. Achmad Mochtar Bukittinggi : Jl. Dr. Abdul Rivai No.1, Bukittinggi. Telp: (0752) 21720, 21831
  • RSUP Dr. M. Jamil Padang : Jl. Perintis Kemerdekaan, Padang. Telp. (0751) 32372, 37030

3.       Sumatera Selatan

  • RS Dr. Rivai Abdullah : Jl. Sungai Kundur Kab. Banyu Asin. Telp: (0711) 7537201
  • RSUD Kayuagung : Jl. Raya Lintas Timur, Kayuagung. Telp: (0712) 323889
  • RSUD Lahat : Jl. Mayor Ruslan No.29, Lahat. Telp: (0731) 321785, 21785
  • RSUD Siti Fatimah Provinsi Sumatera Selatan : Jl. Kol. H. Burlian, Suka Bangun, Palembang. Telp: (0711) 5718883
  • RSUP M. Hoesin : Jl. Jend. Sudirman Km.3-5, Palembang. Telp: (0711) 30126, 354088

Untuk mendapatkan informasi daftar rumah sakit rujukan COVID-19 di wilayah lainnya, anda bisa mengunjungi SehatQ.com. SehatQ juga menawarkan berbagai informasi kesehatan untuk membantu masyarakat dalam melawan dan mencegah penyebaran virus corona serta berbagai layanan kesehatan lainnya yang mudah digunakan.

Deskripsi : Daftar rumah sakit rujukan di Sumatera Utara, Barat, dan Selatan bisa didapatkan di SehatQ.com dengan lengkap.